Banyak orang memimpikan taman mawar yang indah, entah untuk dimiliki maupun sekedar dikunjungi. Ini karena taman yang dipenuhi dengan bunga mawar jelas terlihat cantik dan menawan. Bagi pecinta fanatik tanaman hias, bunga mawar tentu bukanlah hal yang baru. Tentu mereka sudah dibekali dengan pengetahuan tentang tanaman ini, entah itu dari pengalaman pribadi, hasil browsing, maupun dari buku-buku yang bertema cocok tanam yang sekarang ini sudah banyak dipublikasikan.

Bagi Anda yang bukan penggemar bercocok tanam, tidak ada salahnya kan mengenal lebih jauh jenis-jenis bunga mawar meski hanya sekedar menambah wawasan. Inilah dia jenis bunga mawar yang sudah dibagi menjadi 3 kelompok.

Jenis Bunga Mawar Modern

Sekarang ini, bunga mawar modern lah yang tengah populer. Mungkin karena bunga mawar modern adalah jenis bunga mawar yang unik dengan jumlah petal/mahkota yang banyak dan berbunga ganda. Para pembudidaya juga lebih senang memelihara bunga mawar modern karena bunga ini sangat cepat berbunga dan terjadi terus menerus sepanjang tahun. Ada beberapa bunga mawar modern yang tidak berbau, namun ada pula yang berbau sangat wangi.

Jean Baptiste Guillot adalah salah seorang ahli mawar (Rosieriste) yang menciptakan La France sebagai salah satu jenis mawar modern. Ia menciptakan La France dari hasil persilangan Rose Madam Falcot/ Rose Madam Bravy dengan Viktor Verdier dan Rose Madame.

Jenis Bunga Mawar Liar

Seperti namanya, mawar liar tentu tumbuh di tempat yang terbuka dan liar. Mawar ini biasa ditemukan di hutan. Karena cepat berkembang biak dan tidak mudah terserang hama, sudah banyak orang yang membudidayakan jenis bunga mawar ini. Meski struktur bunga ini cukup sederhana, hanya beberapa mahkota, namun wangi dari bunga ini tentu tidak kalah dari bunga mawar modern. Jenis bunga mawar liar bisa ditemukan dalam bentuk semak maupun tanaman rambat. Bila dipelihara di sekitar rumah, pagar Anda bisa digunakan sebagai media rambatnya.

Jenis Bunga Mawar Kuno

Old Golden Roses atau dikenal dengan mawar kuno adalah jenis bunga mawar lainnya. Berbeda dengan mawar modern yang sudah bisa berbunga berulang-ulang, mawar kuno hanya berbunga satu kali semusim. Namun, saat musimnya berbunga, hal itu bisa berlangsung hingga dua bulan dan bunganya keluar banyak. Struktur, bentuk, dan karakteristik dari mawar kuno sangatlah menarik. Ada yang berbunga tiap musim panas dan juga tiap musim gugur. Inilah dia keturunan mawar kuno yang diurutkan dari yang paling tua: Alba, Gallica, Damask, Centifolia, Moss, China, Portland, Bourbon, Hybird Perpetual, Tea, dan Bermuda “Mysterious” Rose. Masih banyak lagi keturunan bunga mawar kuno yang memiliki bentuk dan karakteristik yang beraneka ragam.

Itulah dia beberapa jenis bunga mawar berdasarkan varietasnya. Bila dibagi berdasarkan asal, maka mawar akan terdiri dari 5 kelompok species, yaitu: species asal Amerika, species asal China, species asal Timur Tengah, species asal Jepang, dan species asal Eropa.

Tujuan dari mengenal berbagai jenis bunga mawar tentu saja adalah agar Anda bisa mengklasifikasikan jenisnya dengan benar. Anda juga dapat mengetahui cara perawatan yang tepat dan tentu berbeda-beda antara jenis bunga mawar yang satu dengan jenis bunga mawar yang lainnya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda.

Referensi:

Foto kredit: Soumyadeep Paul

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top