Mawar bukan hanya bunga yang indah sebagai simbol kasih sayang yang diberikan seseorang terhadap pasangannya jika itu dalam bentuk bunga potong, namun mawar juga sebenarnya sudah menjadi pilihan yang sangat populer bagi pria maupun wanita untuk dijadikan tato sejak tahun 1930an. Tetapi apa arti tato bunga mawar yang menempel pada tubuh seorang pria atau wanita, apakah artinya sama juga tentang keindahan atau yang mewakilkan rasa cinta? Apakah menunjukan bahwa Anda memiliki kecantikan luar dan dalam jika memakai tato bunga mawar?
Ketika Anda mencari arti daripada tato bunga mawar melalui mesin pencari internet, banyak kata kunci yang menggambarkan arti daripada simbol tato mawar seperti cinta, kepercayaan, kehormatan, hati, kemurnian, kecantikan, kerohanian, kebangkitan, sensualitas, kreatifitas, kemenangan, gairah, keseimbangan, ekspansi, semangat, romantisme, kenangan, rahasia dan kesetiaan. Namun, apakah itu benar?
Ya, kata-kata kunci tersebut merupakan simbolisasi yang menggambarkan bunga mawar, pun apabila dijadikan tato dapat diartikan pula seseorang tersebut ingin mengungkapkan bahwa dia memiliki arti daripada salah satu kata kunci tersebut. Namun harus diperhatikan juga bahwa sebagian orang menganggap itu benar apabila simbol mawar tersebut dipakai tanpa durinya. Pun kata kunci yang paling mewakili simbol tato bunga mawar adalah cinta, jika digambar dengan durinya pun sebetulnya dapat juga diartikan bahwa cinta itu tidak datang tanpa pengorbanan. Tetapi walaupun durinya memiliki arti juga, beberapa orang mengatakan bahwa ketika seseorang memiliki tato bunga mawar dengan durinya, berarti seseorang tersebut tidak menekankan tentang kecantikan luarnya atau berarti juga bahwa kecantikan yang dimilikinya boleh dilihat tapi tidak boleh disentuh.
Arti daripada tato bunga mawar akan berbeda pada setiap profesi seseorang, semisal apabila seorang pelaut membuat tato ini ditubuh mereka dapat diartikan sebagai kehormatan. Hidup di lautan itu kasar dan hanya untuk orang-orang pemberani saja, dengan mereka membuat tato mawar, mereka ingin bahwa seseorang yang kasar pun atau pemberani pun memiliki sifat feminin yang biasanya hal itu untuk mewakili pacar mereka, istri, bahkan ibunya sebagai pembawa kedamaian bagi diri mereka sendiri.
Warna daripada tato bunga mawar pun memiliki makna yang berbeda, Anda dapat membaca arti daripada setiap warna bunga mawar pada postingan sebelumnya yang berjudul Jenis-Jenis Mawar Berdasarkan Warna dan Artinya. Nah bagaimana, apakah sekarang Anda yakin untuk memutuskan membuat tato mawar di tubuh Anda? Anda harus yakin terlebih dahulu apabila itu adalah soal tato, karena tato bukanlah gambar yang bisa dengan mudah dihapus jika Anda merasa bosan. Tato merupakan gambar yang menggunakan tinta khusus dengan memakai jarum sebagai alat penggambarnya sehingga tintanya tidak hanya menempel dipermukaan kulit saja, tetapi tinta tersebut masuk hingga ke lapisan kulit. Jadi tato merupakan gambar permanen yang menempel di tubuh Anda, untuk menghapusnya pun diperlukan perlakuan khusus yang biayanya tidak sedikit.
Apabila Anda orang Islam, saya sarankan untuk tidak menato tubuh Anda karena hal ini dilarang oleh agama sebagaimana keterangan hadits yang bunyinya sebagai berikut: “Alloh melaknat perempuan yang menyambung rambutnya, melakukan tato di wajahnya, menghilangkan rambut dari wajahnya, menyambung giginya, demi kecantikan, karena mereka telah merubah ciptaan Alloh” (sahih riwayat Bukhari dan Muslim, muttafaq alaih). Lebih lanjutnya mengenai larangan tato menurut Islam bisa Anda tanyakan kepada ulama di daerah Anda. Semoga bermanfaat!
Foto kredit: Neil Conway
0 komentar:
Posting Komentar